PASER, Gerbangkaltim- Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Paser bekerja sama dengan Gabungan Organisasi Wanita (GOW) menggelar berbagai lomba, salah satunya Lomba Mendongeng.
Kegiatan tersebut dalam rangka memperingati Hari Ibu Tahun 2021, yang jatuh setiap 22 Desember.
Kegiatan Lomba Dongeng dilaksanakan di ruang pertemuan DP2KBP3A Jl. KH. Ahmad Dahlan Tana Paser, Senin (13/12/21)

Ketua Panitia Nurhayati Syawal melaporkan bahwa “Lomba Dongeng diikuti 14 peserta perwakilan Organisasi Wanita se Kabupaten Paser.
Lomba ini bertujuan untuk memasyarakatkan kembali pentingnya budaya dongeng sebagai media pembelajaran anak pada Ibu-Ibu umumnya dan khususnya anggota organisasi wanita se Kabupaten Paser.
“Untuk Lomba Dongeng Panitia bekerja sama dengan Kampung Dongeng Paser, ” kata Nurhayati.

Sementara itu Kadis P2KBP3A Amir Faisol dalam sambutannya mengapresiasi Panitia atas terlaksananya kegiatan Lomba Dongeng dan Peserta yang telah mengikuti lomba.
“Pada masa kini, seiring dengan perkembangan teknologi dan informasi serta semakin tingginya tingkat kesibukan manusia, telah jarang orang tua yang membacakan dongeng kepada anak-anaknya, keadaan ini membuat banyak anak tidak tahu tentang keanekaragamannya cerita rakyat Indonesia, anak juga kurang memahami dan mencintai budaya leluhur, untuk itu diharapkan dengan lomba dongeng ini akan lahir pendongeng-pendongeng dari organisasi wanita di Kabupaten Paser yang akan melestarikan dongeng sebagai media pembelajaran anak” ujar Amir Faisol.

Kasrani selaku Kepala Bidang Pengarusutamaan Gender dan Pemberdayaan Perempuan mengungkapkan pentingnya lomba dongeng dilaksanakan untuk mendekatkan kembali dongeng kepada orang tua, karena orang tua adalah guru terbaik anak, baik buruknya karakter/perilaku anak pada masa mendatang sangat ditentukan dari pola didik para orang tua dalam keluarga dan di lingkungan terdekatnya.

“Maka dari itu, para orang tua diharapkan dapat membiasakan anaknya mendengarkan dongeng, agar gemar membaca kapan dan dimana saja selama bacaan tersebut bermuatan positif, hal ini sesuai dengan Inovasi di Bidang PUG dan PP yaitu Gerakan Penanaman Gender dan Pemberdayaan Perempuan Sejak Usia Dini melalui Dongeng (Gemar Udang)” ujar Kasrani

Diakhir acara Dewan Juri dari Kampung Dongeng Paser diketuai Kak Suwanto mengumumkan para pemenang yang berhasil meraih juara, yakni Juara I diraih Ny. Morita Wibowo (Bhayangkari), Juara II Ny. Ayu Elsa Febriana (Salimah), dan Juara III Ny. Anisatul Basiroh (DWP), sedangkan untuk juara harapan satu sampai harapan tiga diraih oleh Ny. Fitriana (Bankaltimtara), Ny. Haruningtiyas (Aisyiah), Ny. Ami Rahmiati (Pancawati).

Share.
Leave A Reply