Libur Nataru 2026, Trafik Data XLSMART Melonjak hingga Ratusan Persen di Sejumlah Wilayah
Gerbangkaltim.com, Jakarta – PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk mencatat lonjakan signifikan pada penggunaan layanan data selama masa libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. Berdasarkan pemantauan jaringan yang dilakukan sejak 24 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026, rata-rata trafik data XLSMART meningkat sekitar 12 persen dibandingkan hari normal. Puncak lonjakan tercatat pada malam pergantian tahun di kawasan Alun-alun Ponorogo, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, dengan kenaikan mencapai 267 persen dari kondisi biasa.
Kenaikan trafik ini didorong oleh meningkatnya aktivitas digital masyarakat selama libur panjang. Layanan streaming kembali menjadi kontributor utama lonjakan trafik, sementara layanan percakapan suara mengalami penurunan sekitar 10 persen. Di sisi lain, penggunaan SMS justru menunjukkan tren positif dengan peningkatan sekitar 12 persen dibandingkan hari biasa.
Direktur sekaligus Chief Technology Officer XLSMART, Shurish Subbramaniam, menyampaikan bahwa perusahaan telah melakukan berbagai langkah antisipatif jauh sebelum periode libur dimulai. “Kami memastikan jaringan tetap andal untuk mendukung kebutuhan komunikasi pelanggan selama Natal dan Tahun Baru 2026. Peningkatan kapasitas jaringan, penempatan mobile BTS di titik strategis, hingga kesiapan cadangan energi menjadi bagian dari upaya menjaga kualitas layanan,” ujarnya.
Data internal XLSMART menunjukkan, trafik data di kawasan permukiman, termasuk Jabodetabek dan kota-kota besar lainnya, meningkat hingga 51 persen. Secara regional, lonjakan tertinggi terjadi di Kabupaten Dairi, Sumatra Utara, dengan kenaikan sekitar 61 persen, disusul Kota Banjarbaru dan Kabupaten Banjar di Kalimantan Selatan. Sementara itu, daerah tujuan wisata mencatat lonjakan ekstrem, seperti kawasan Dataran Tinggi Dieng di Jawa Tengah yang mengalami peningkatan trafik lebih dari 1.000 persen.
Aktivitas digital selama Nataru juga didominasi oleh gim daring. Trafik gim meningkat hingga 88 persen, dengan Mobile Legends mencatat lonjakan tertinggi. Platform media sosial, layanan pesan instan, hingga aplikasi navigasi turut mengalami peningkatan seiring tingginya mobilitas masyarakat.
Di tengah tantangan cuaca ekstrem di sejumlah wilayah Sumatra akibat banjir dan tanah longsor, XLSMART menyatakan lebih dari 95 persen jaringan tetap beroperasi normal. Pemulihan jaringan di area terdampak dilakukan secara bertahap dan sebagian besar berhasil diselesaikan dalam waktu kurang dari 24 jam.
Dengan dukungan lebih dari 209 ribu BTS dan jaringan tulang punggung serat optik nasional, XLSMART menegaskan komitmennya untuk terus berinvestasi demi menjaga kualitas layanan dan menjawab pertumbuhan kebutuhan data masyarakat Indonesia.
Sumber: PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk
BACA JUGA
