Senam Bersama Warnai HAN Tahun 2025, Balikpapan Komitmen Jadi Kota Ramah Anak

Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan melaksanakan upacara sederhana dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional (HAN) tahun 2025 mengangkat tema “Anak Hebat, Indonesia Kuat Menuju Indonesia Emas 2045”. Tema ini menjadi pengingat penting bahwa anak-anak bukan sekadar penerus bangsa, melainkan penentu utama arah masa depan Indonesia.
Wakil Bunda PAUD Kota Balikpapan saat ini dijabat oleh isteri Wakil Wali Kota Balikpapan Hj. Siti Khadijah mewakili Ketua Bunda PAUD Kota Balikpapan Hj Nurlena Rahmad Mas’ud menjadi inspektur upacara yang dihadiri ratusan pelajar dari tingkat PAUD/TK, SD, SMP dan SMA se Kota Balikpapan yang dilaksanakan di Halaman Kantor Balai Kota Balikpapan, Rabu (23/7/2025).
Usai upacara, Wakil Wali Kota Balikpapan H Bagus Susetyo dan isteri Hj. Siti Khadijah bersama sejumlah kepala OPD melaksanakan senam anak hebat secara bersama-sama yang dipenuhi keceriaan.
Wakil Wali Kota Balikpapan, H Bagus Susetyo mengatakan, momen HAN 2025 ini dimanfaatkan untuk mengajak seluruh elemen masyarakat mulai dari orang tua, guru, pemerintah, hingga berbagai komunitas agar bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman, sehat, dan mendukung tumbuh kembang optimal anak. Anak yang sehat, bahagia, dan cerdas merupakan fondasi utama menuju terwujudnya Generasi Emas 2045.
“Anak-anak Kota Balikpapan harus terus bermimpi, belajar dengan semangat, dan menjadi pribadi yang membanggakan. Karena masa depan bangsa, khususnya masa depan Kota Balikpapan, ada di tangan mereka,” ujarnya.
Bagus Susetyo menambahkan, dalam rangkaian kegiatan HAN tahun ini, Pemkot Balikpapan turut menggelar Pertemuan Pagi Ceria. Acara kebersamaan ini dirancang khusus untuk menciptakan ruang yang aman, nyaman, dan menggembirakan bagi setiap anak.
“Kegiatan tersebut menjadi wadah interaksi dan ekspresi bagi anak-anak, sekaligus sarana edukasi tentang pentingnya perlindungan anak dari segala bentuk kekerasan, eksploitasi, dan diskriminasi,” jelasnya.
Dikatakannya, HAN 2025 di Kot Balikpapan juga menjadi ajang refleksi bersama atas komitmen Indonesia dalam mewujudkan kota dan negara yang ramah anak.
“Semua pihak didorong untuk terus memperkuat kolaborasi lintas sektor demi memastikan setiap anak tumbuh dalam lingkungan yang penuh cinta dan dukungan,” tukasnya.
Disisi lain, Bagus Susetyo mengakui, masih saja terjadi kasus kekerasan terhadap anak, untuk Pemkot Balikpapan terus berupaya meningkatkan kesejahteraan keluarga. Karena masalah kekerasan, biasanya dimulai dari faktor ekonomi keluarga yang rendah.
“Kita minta Camat, Lurah hingga RT untuk memonitor. Kekerasan ini dari keluarga, kita akan memberikan lapangan pekerjaan untuk pengangguran. Karena kekerasan dari ekonomi. Jadi semua kembali ke keluarga jika sudah sejahtera maka akan aman,” tutupnya.
BACA JUGA