BALIKPAPAN- Anjak Utama Lemdiklat Polri Irjen Pol. Drs. M. Asep Syahrudin, M.Si., bersama Wakapolda Kaltim Brigjen Pol. Drs. Hariyanto, S.H., M.Hum., meninjau pelaksanaan Vaksinasi Massal di Maxone Hotel yang berlokasi di Jl. MT. Haryono, Balikpapan, Sabtu (26/02/2022).

Vaksinasi massal ini merupakan bentuk Kerjasama Polda Kaltim dengan Pihak Maxone Hotel, dimana diturunkan langsung 71 personel untuk mengawasi kegiatan vaksinisasi massal tersebut.

Vaksinisasi massal ini memberikan fasilitas vaksin untuk dosis 1 dan 2 untuk anak umur 6-17 tahun dengan vaksin jenis Sinovac, serta vaksin 1, 2 dan Booster untuk 18 tahun hingga lansia dengan jenis vaksin AstraZeneca.

“Kami memiliki 8.000 dosis untuk vaksin sehingga bisa menjangkau masyarakat luas, khususnya untuk Balikpapan” ujar Wakapolda Kaltim

Wakapolda Kaltim berharap dengan dilaksanakannya vaksinasi massal ini dapat mencegah penyebaran dan memutus mata rantai covid-19. “Harapannya melalui kegiatan vaksinasi massal serentak ini dapat membentuk Herd Immunity Nasional dan mencegah terjadinya cluster covid-19 baru,” tandasnya.

Humas Polda Kaltim

Share.
Leave A Reply