Balikpapan Fest 2025: Ajang Kolaborasi Kreatif untuk Perkuat Citra Kota Minyak

Pemkot Balikpapan
Asisten III Bidang Administrasi Umum Setdakot Balikpapan, Andi Sri Juliarty saat memberikan penjelasan tentang pelaksanaan Balikpapan Fest 2025, Senin (3/11/2025).

Balikpapan, Gerbangkaltim.com — Pemerintah Kota Balikpapan kembali menggelar Balikpapan Fest 2025, sebuah festival tahunan yang menjadi wadah ekspresi bagi pelaku seni, industri kreatif, komunitas, dan sektor pariwisata.

Ajang yang memasuki tahun ketiganya ini resmi diumumkan melalui konferensi pers di Plaza Balikpapan, Senin (3/11/2025).

Asisten III Bidang Administrasi Umum Setdakot Balikpapan, Andi Sri Juliarty mengatakan, Balikpapan Fest telah berkembang menjadi salah satu agenda unggulan yang dinanti masyarakat.

Tahun ini, festival tersebut mengusung tema besar kolaborasi, keberagaman, dan inovasi sebagai langkah nyata memperkuat ekosistem kreatif di kota yang dikenal sebagai pintu gerbang Kalimantan Timur itu.

“Balikpapan Fest bukan hanya hiburan, tetapi sebuah momentum untuk membangun identitas kota yang terbuka dan kreatif. Ini wadah untuk mempertemukan ide, budaya, dan semangat generasi muda agar bisa berdampak bagi ekonomi serta pariwisata,” ujarnya, Senin (3/11/2025).

Festival tahun ini bakal menyajikan beragam agenda, mulai dari pertunjukan musik dan seni, pameran ekonomi kreatif, hingga forum pariwisata. Melalui kegiatan tersebut, Pemkot menargetkan Balikpapan Fest dapat menjadi sarana promosi daerah sekaligus memperluas jejaring kerja sama dengan pelaku industri kreatif nasional maupun daerah lain.

Tak hanya menonjolkan sisi hiburan, Balikpapan Fest juga diarahkan sebagai ruang pembelajaran dan diskusi. Forum pariwisata yang menjadi bagian dari agenda akan menghadirkan berbagai narasumber dari kalangan praktisi, pengusaha, dan komunitas untuk membahas strategi penguatan potensi wisata serta pengembangan ekonomi kreatif lokal.

Menurut Andi Sri Juliarty, penting bagi generasi muda untuk diberi ruang berekspresi agar potensi kreatif mereka tidak terhenti.

“Kami ingin anak muda Balikpapan tumbuh dengan keberanian berkarya. Inilah saatnya mereka menunjukkan bahwa kreativitas bisa menjadi kekuatan dalam membangun kota,” tuturnya.

Ia menambahkan, pembangunan sektor pariwisata tidak hanya soal destinasi, tetapi juga tentang bagaimana masyarakat menumbuhkan karakter kota yang ramah dan penuh ide.

“Kreativitas adalah cerminan cinta terhadap kota. Melalui Balikpapan Fest, kita merawat semangat itu bersama,” pungkasnya.

Dengan semangat kolaboratif, Balikpapan Fest 2025 diharapkan mampu mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, memperkuat jejaring kreatif, dan menegaskan posisi Balikpapan sebagai kota yang dinamis, inovatif, dan inklusif di tingkat nasional.

Tinggalkan Komentar