Calon Bintara Polri Rekrutmen Proaktif Memasuki Tahap Kesamaptaan Jasmani dan Antropometri

Balikpapan – Diketahui bahwa, pendaftaran Bintara Polri Rekrutmen Proaktif, dimulai 26 September hingga 16 Oktober 2022.

Diketahui pendaftaran Bintara Polri Rekrutmen Proaktif sudah dimulai sejak 26 September 2022, dan hari ini para Calon Bintara Polri Rekpro sedang menjalani tes Kesehatan Jasmani dan juga tes Antropimetri, (30/10/2022)

“Hari ini penerimaan Bintara Rekpro sudah memasuki tes Kesamaptaan Jasmani dan tes Antropometri, tes tersebut dilaksanakan di Mako Brimob Polda Kaltim ujar, Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol. Yusuf Sutejo, S.I.K., M.T, Minggu (30/10/2022).

Karo SDM Polda Kaltim Kombes Pol. Ari Wibowo, S.I.K., M.H. menjelaskan, untuk diketahui tes yang dilaksanakan hari ini adalah Antropometri dan dilanjutkan dengan tes Kesamaptaan Jasmani yang meliputi Lari 12 menit, Push up, Sit Up, Pull Up, dan Shuttle Run.

Kombes Ari memastikan, pelaksanaan pendaftaran hingga perekrutan Bintara Polri Rekpro bersih bebas dari KKN, serta pendaftaran Bintara Polri Rekpro diselenggarakan secara gratis tidak dipungut biaya.

“Kami sebagai panitia berharap untuk semua peserta yang mengikuti tes hari ini sudah benar-benar mempersiapkan fisik dan mental mereka dari jauh hari sehingga bisa mendapatkan hasil yang maksimal di setiap itemnya”, ucap Kombes Ari.

Humas Polda Kaltim

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IKLANL-MEI
hosting terpercaya