Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan Sabaruddin Panrecalle berharap akan muncul bibit-bibit pesepakbola berprestasi dalam turnamen sepak bola Danlanud Cup ke XXV tahun 2022, yang digelar di Lapangan Bima Sakti, Lanud Dhomber, Balikpapan.

“Kami, DPRD Kota Balikpapan memberikan apresiasi dengan dilaksanakan turnamen sepak bola Danlanud Cup ke XXV tahun 2022 ini. Mudah-mudahan ini dapat melahirkan bibit unggul untuk bermain di kanca nasional maupun internasional,” ujar Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Balikpapan Sabaruddin Panrecalle, Senin (22/8/2022).

Sabarudin menambahkan, lapangan Lanud Dhomber Balikpapan ini telah melahirkan atlet sepak bola seperti Bima Sakti yang saat ini telah membanggakan Kota kelahirannya, Kota Balikpapan.

Bima Sakti, katanya, berlatih sepak bola di lapangan ini, hingga akhirnya menjadi atlet sepak bola mendunia. Untuk itu, lapangan sehingga lapangan ini diberikan nama Lapangan Bima Sakti Lanud Dhomber.

Ditambahkannya, turnamen sepak bola Danlanud Cup ke XXV tahun 2022 sempat tertunda dua tahun, dikarenakan adanya Pandemi Covid-19.

“Kita merasa bersyukur, tahun ini turnamen sepak bola Danlanud Dhomber dapat digelar kembali,” tegasnya.

Dalam Hut Ke 77 Kemerdekaan RI Tahun 2022, katanya, dengan mengangkat tema Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat, ini artinya selama vakum dua tahun ini kegiatan di Kota Balikpapan sudah mulai membaik.

“Kita sudah buktikan sekarang ini, telah dimulai dilakukan pertandingan maupun even dan UMKM mulai menggeliat. Supaya roda ekonomi terus menggeliat dan bangkit kembali,” tutupnya.

Share.
Leave A Reply