Gegana Brimob Kaltim Sterilisasi Hotel Platinum Jelang Kajian Eksklusif UAS

Sterilisasi Gegana Balikpapan
Personel Gegana Brimob Polda Kaltim melakukan sterilisasi Ballroom Hotel Platinum Balikpapan jelang Kajian Eksklusif bersama Tuan Guru Prof. H. Abdul Somad.

Gerbangkaltim.com, Balikpapan – Menjelang pelaksanaan Kajian Eksklusif bersama Tuan Guru Prof. H. Abdul Somad, Lc., D.E.S.A., Ph.D., personel Detasemen Gegana Satbrimob Polda Kaltim melakukan sterilisasi ketat di Ballroom Hotel Platinum Balikpapan pada Minggu (23/11/2025). Langkah ini dilakukan sebagai bagian dari protokol pengamanan VVIP untuk memastikan keamanan penceramah dan ribuan jamaah yang akan hadir.

Kajian bertema “Rumah Tangga Bahagia Menuju Surga” itu dijadwalkan berlangsung pukul 13.00 WITA dan diperkirakan menarik massa dalam jumlah besar. Mengantisipasi tingginya animo masyarakat, Unit Gegana menerapkan prosedur pemeriksaan dengan standar keamanan tinggi untuk mencegah potensi ancaman yang dapat mengganggu jalannya acara.

Dalam proses sterilisasi, personel Gegana menyisir seluruh ruangan ballroom, termasuk panggung utama, area belakang panggung, sistem tata suara, hingga jajaran kursi jamaah. Pemeriksaan juga dilakukan di area pre-function serta jalur masuk VVIP menggunakan peralatan deteksi modern untuk memastikan tidak ada benda mencurigakan yang tertinggal.

Dansat Brimob Polda Kaltim, Kombes Pol. Andy Rifai, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa pengamanan kegiatan keagamaan berskala besar merupakan bentuk komitmen Brimob dalam menjaga keselamatan masyarakat. “Sterilisasi ini merupakan bagian penting dari pengamanan high-risk event. Kehadiran Gegana memberikan jaminan keamanan agar Ustaz Abdul Somad dan seluruh jamaah dapat mengikuti kajian dengan tenang,” ujarnya.

Dengan berakhirnya proses sterilisasi, seluruh area Ballroom Hotel Platinum dinyatakan aman dan siap digunakan. Kegiatan kajian UAS pun dipastikan dapat berlangsung dalam suasana kondusif serta terlindungi, memberikan rasa nyaman bagi jamaah untuk mengikuti rangkaian acara secara khusyuk.

Sumber: Satuan Brimob Polda Kaltim

Tinggalkan Komentar