Gerak Cepat Brimob Kaltim, Pohon Tumbang di Komplek PGRI Balikpapan Berhasil Dievakuasi

Brimob Kaltim
Personel Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim bersama warga mengevakuasi pohon tumbang yang menutup akses jalan di Komplek PGRI Balikpapan.

Gerbangkaltim.com, Balikpapan — Personel Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Kalimantan Timur menunjukkan respons cepat dalam menangani kejadian pohon tumbang yang sempat menutup akses jalan di kawasan Komplek PGRI Blok O, Kota Balikpapan. Peristiwa tersebut terjadi pada Rabu malam (21/1/2026), tepatnya di ruas jalan belakang Islamic Center Balikpapan, dan menyebabkan arus lalu lintas warga terganggu.

Pohon berukuran besar yang tumbang melintang di badan jalan dinilai berpotensi membahayakan pengguna jalan, terutama pada malam hari dengan kondisi penerangan terbatas. Menyikapi laporan masyarakat, tim respons bencana Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim segera diterjunkan ke lokasi untuk melakukan penanganan darurat.

Komandan Batalyon A Pelopor, Kompol Iwan Pamuji, menjelaskan bahwa langkah cepat tersebut dilakukan sebagai bentuk kehadiran Polri dalam memberikan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat. Setibanya di lokasi, personel Brimob langsung berkoordinasi dengan warga sekitar guna mempercepat proses evakuasi.

“Evakuasi dilakukan secara gotong royong antara personel Brimob dan masyarakat setempat. Dengan menggunakan peralatan khusus seperti gergaji mesin, batang serta dahan pohon yang menghalangi jalan kami potong dan singkirkan,” ujar Kompol Iwan Pamuji.

Berkat kerja sama yang solid dan kesiapsiagaan personel di lapangan, proses pembersihan berlangsung relatif cepat dan efektif. Dalam waktu singkat, akses jalan yang semula tertutup dapat kembali dilalui kendaraan roda dua maupun roda empat, sehingga aktivitas warga kembali normal.

Kompol Iwan Pamuji menambahkan, tidak terdapat korban jiwa maupun kerugian materiel dalam kejadian tersebut. Ia menegaskan bahwa respons cepat dalam situasi darurat merupakan bagian dari komitmen Brimob untuk selalu hadir di tengah masyarakat, khususnya saat terjadi bencana atau kejadian yang berpotensi menimbulkan risiko keselamatan.

“Langkah cepat ini kami lakukan untuk memastikan keamanan pengguna jalan serta meminimalkan potensi kecelakaan dan gangguan lalu lintas. Ini juga sebagai upaya memperkuat kepercayaan publik terhadap Polri,” tegasnya.

Kehadiran personel Brimob di lokasi kejadian mendapat apresiasi dari warga sekitar, yang merasa terbantu dengan penanganan cepat dan sigap. Melalui aksi kemanusiaan seperti ini, Satbrimob Polda Kaltim terus menunjukkan peran aktifnya dalam menjaga keselamatan dan kenyamanan masyarakat.

Sumber: Satbrimob Polda Kaltim

Tinggalkan Komentar