PASER, Gerbangkaltim.com – Dalam rangkaian kujungan di Polres Paser Kapolda Kaltim Drs. Herry Rudolf Nahak, M.Si dan Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Timur Ny. ENDAH HERRY NAHAK beserta rombongan melaksanakan tatap muka Bersama Forkopimda, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Toko Pemuda Kab Paser.di ball room Hotel Kriyad Sandurengas, Rabu (27/10/21).

Kapolda Kaltim dalam sambutannya mengatakan maksud kedatangan ke Polres Paser untuk yang kedua kalinya ingin memberi motivasi kepada jajaran Polres Paser dan Pemerintahan Kab Paser terkait capaian vaksinasi mengingat Kab paser capainya vaksinasi baru sekitar 40 %.

Dalam kesempatan yang sama Kapolda kaltim mengingatkan kepada  Dinas Kesehatan Kabupaten Paser jika ada stok vaksin di Gudang salurkan / suntikan kepada masyarakat, jika ada hambatan untuk menghabiskan vaksin  agar koordinasi dengan Polres Paser dan Kodim 0904/ Paser untuk meminta bantuan  menghabiskan, agar  cakupan vaksinasi di Kabupaten Paser terus meningkat.

Kapolda Kaltim dalam kunjungan kali ini membawa 4000 dosis vaksin untuk di salurkan kepada masyarakat di Desa Songka Kec Batu sopang, Besok kamis 28 Oktober 2021 agar kekebalan kelompok ( hert imunity ) segera terbentuk.” Harapnya “

Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan pertukaran cindera mata dari Kapolda Kaltim kepada Wakil Bupati Paser dan foto bersama.

Sumber : Humas Polda Kaltim

Share.
Leave A Reply