Mampu Siapkan Makanan Bergizi Bagi 3.227 Pelajar, SPBG Polda Kaltim Diresmikan

Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Kepolisian Daerah (Polda) Kaltim secara resmi meresmikan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) sebagai bentuk dukungan terhadap program prioritas nasional Asta Cita Presiden Republik Indonesia dalam upaya penyediaan makan bergizi gratis bagi pelajar.
Peresmian ini dilakukan langsung Kaltim Irjen Pol Endar Priantoro didampingi Gubernur Kaltim H Rudy Mas’ud dan Ketua Bhayangkari Polda Kaltim Natasha Endar Priantoro yang dilakukan dengan melakukan pengguntingan pita.
Kapolda Kaltim Irjen Pol Endar Priantoro mengatakan, peluncuran SPPG ini merupakan bukti nyata komitmen Polri dalam membantu program strategis pemerintah pusat untuk menyiapkan generasi emas Indonesia.
“Polri secara terpusat mendukung penuh program makan bergizi gratis. Di Kalimantan Timur, kami telah menyiapkan empat satuan SPPG, yakni di Balikpapan, Kutai Barat, Paser, dan Penajam Paser Utara. Hari ini yang di Balikpapan telah siap 100 persen dan dapat melayani kebutuhan gizi sebanyak 3.227 untuk pelajar SD, SMP, dan SMA,” ujarnya, Sabtu (5/7/2025).
Dikatakannya, SPPG di Kota Balikpapan Balikpapan yang berlokasi di kawasan Mako Brimob Polda Kaltim, dan sudah disimulasikan secara lengkap, mulai dari penerimaan bahan baku, proses memasak, hingga distribusi makanan kepada siswa.
“Kami juga sudah mempersiapkan personel yang bertugas, termasuk peralatan, dan perlengkapannya. Bahkan ahli gizi juga sudah disiapkan agar kualitas gizi, kebersihan, dan kesehatan makanannya sesuai standar dari Badan Gizi Nasional (BGN) dan dapat dipertanggungjawabkan,” tegasnya.
Sementara itu, Gubernur Kalimantan Timur H. Rudy Mas’ud yang turut meninjau langsung lokasi menyatakan apresiasinya terhadap inisiasi Polda Kaltim dalam program pemenuhan gizi ini.
“Tadi kita tinjau langsung SPPG pertama di Balikpapan. Ini menjadi rujukan nasional karena mampu melayani lebih dari 3.000 siswa. Saya harap ini menjadi SPPG terbaik di Indonesia dan bisa menjadi standar untuk seluruh provinsi lainnya,” ucapnya.
Menurut Rudy, Pemprov Kaltim memberikan dukungan penuh terhadap program SPPG dan akan terus bersinergi dengan Polda Kaltim demi menyukseskan program strategis nasional.
“Pemenuhan gizi adalah pondasi utama dalam menciptakan sumber daya manusia unggul. Menuju Indonesia Emas 2045 harus dimulai dari sekarang, dari anak-anak yang sehat dan cerdas,” tutupnya.
Program SPPG ini melengkapi berbagai inisiatif Polda Kaltim sebelumnya seperti program ketahanan pangan dan pelayanan sosial lainnya yang menyasar kebutuhan dasar masyarakat.
BACA JUGA