PLN Peduli Wisata Pantai Ambalat, Serahkan Bantuan CSR Senilai Rp560 Juta

Balikpapan, Gerbangkaltim.com – PLN UIW Kaltimra menyerahkan bantuan CSR PLN Peduli Kawasan wisata Pantai Ambalat sebesar Rp 560 juta, pada Rabu (01/09). Dana ini digunakan untuk membangun sarana fasilitas umum dan memberdayakan masyarakat sekitar Kawasan Wisata Pantai Ambalat. Bantuan ini secara simbolis diserahkan oleh General Manager PLN UIW Kaltimra, Saleh Siswanto, kepada Wakil Bupati Kutai Kartanegara, Rendi Solihin.

Program CSR Kawasan Wisata Pantai Ambalat merupakan salah satu program unggulan PLN Peduli yang sudah dilaksanakan sejak tahun 2020 dan terus berkelanjutan hingga tahun ini. Bantuan PLN Peduli untuk Pantai Ambalat meliputi pembangunan sarana gapura, mushola, jembatan, balai pertemuan, gazebo dan beberapa spot berfoto bagi wisatawan.

Dijelaskan oleh Saleh Siswanto selaku General Manager PLN UIW Kaltimra, bahwa selain membangun fasilitas umum, PLN juga menyediakan 10 lapak berjualan yang bisa dimanfaatkan oleh warga sekitar untuk menjalankan bisnis UMKM.

“Hal ini kami lakukan untuk memberdayakan masyarakat agar ekonominya semakin menggeliat dan meningkatkan kemandirian warga sekitar Kawasan Wisata Pantai Ambalat. Harapan kami para pelaku UMKM bisa menerapkan electrifying lifestyle, melalui penggunaan kompor induksi dan alat-alat kelistrikan lain untuk menunjang usahanya disini”, jelas dia.

Kawasan wisata Pantai Ambalat, sedianya belum dialiri listrik PLN. Bersamaan dengan penyerahan bantuan CSR, PLN sekaligus juga meresmikan aliran listrik untuk warga sekitar pantai.

“Kami sudah melakukan perluasan jaringan tegangan rendah sepanjang 0.9 kms, mendirikan 30 tiang dan menambah trafo 50 kVa. Sehingga saat ini rumah warga sudah disambung listrik PLN dan Kawasan wisata pantai Ambalat ini menjadi terang benderang”, tambah Saleh.

Menurut data dari Dinas Pariwisata Kabupaten Kutai Kartanegara, bantuan PLN Peduli meningkatkan jumlah pengunjung Pantai Ambalat secara signifikan. Jumlah pengunjung yang semula rata-rata hanya 1843/ hari, meroket menjadi 6738 jiwa/hari. Selain itu, pemberdayaan masyarakat sekitar Pantai Ambalat yang melibatkan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) setempat juga dianggap berhasil dan akan mewakili Kutai Kartanegara di ajang nasional kategori pengembangan wisata daerah.

Sementara itu, Wakil Bupati Kutai Kartanegara Rendi Solihin menyampaikan rasa terimakasih atas peranan PLN membangun community empowering di sekitar Pantai Ambalat.

“Tentunya bantuan ini akan menciptakan nilai tambah dan nilai guna dari Kawasan Wisata Pantai Ambalat ini. Harapan saya perbaikan kesejahteraan perekonomian masyarakat juga dapat dicapai, karena hal ini senada dengan visi Kutai Kartanegara untuk mewujudkan Masyarakat yang sejahtera dan berbahagia”, kata Wakil Bupati Rendi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IKLANL-MEI
hosting terpercaya