Sinergi Pilar Kamtibmas, Razia Gabungan Tramtibum Tertibkan Aktivitas PKL di Jembatan Manggar Balikpapan Timur

razia trantibum balıkpapan timur
Petugas gabungan dari Polsek Balikpapan Timur, TNI, Satpol PP, dan Dishub saat melakukan penertiban PKL dalam razia Trantibum di kawasan Jembatan Manggar, Balikpapan Timur, Kamis (15/1/2026).

Gerbangkaltim.com, Balikpapan Timur — Upaya menjaga ketertiban umum dan keselamatan pengguna jalan terus diperkuat oleh jajaran Pilar Kamtibmas di Kota Balikpapan. Pada Kamis (15/1/2026), personel gabungan yang terdiri dari Polsek Balikpapan Timur, unsur TNI, Kecamatan Balikpapan Timur, Satpol PP, serta Dinas Perhubungan Kota Balikpapan menggelar kegiatan penertiban dan razia gabungan Trantibum di wilayah Balikpapan Timur.

Kegiatan ini difokuskan pada kawasan Jembatan Manggar, Kelurahan Manggar Baru, yang selama ini kerap dimanfaatkan sebagai lokasi pasar transaksi terbuka. Padahal, jembatan merupakan fasilitas umum yang seharusnya steril dari aktivitas masyarakat karena berisiko tinggi terhadap keselamatan dan berpotensi mengganggu kelancaran arus lalu lintas.

Rangkaian kegiatan diawali dengan apel persiapan pada pukul 09.30 WITA di halaman Kantor Kelurahan Manggar Baru. Apel dipimpin oleh Pelaksana Harian (Plh) Kasi Trantib dan Lingkungan Hidup Kecamatan Balikpapan Timur, dengan melibatkan seluruh unsur terkait. Usai apel, tim gabungan langsung bergerak menuju lokasi sasaran untuk melakukan penertiban secara persuasif dan humanis.

Kapolsek Balikpapan Timur, Kompol Sumarlik, A.SH., menjelaskan bahwa penertiban difokuskan pada pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan menggunakan kendaraan roda empat bak terbuka di atas dan sekitar area jembatan. Langkah ini dilakukan demi menjaga ketertiban umum, keselamatan pengguna jalan, serta memastikan fungsi jembatan sebagai jalur bebas hambatan tetap terjaga.

“Kami mengedepankan pendekatan persuasif, memberikan pemahaman kepada para pedagang bahwa aktivitas jual beli di atas jembatan sangat membahayakan, baik bagi pedagang sendiri maupun masyarakat pengguna jalan,” ujar Kompol Sumarlik.

Kegiatan penertiban berlangsung hingga sekitar pukul 11.00 WITA dan ditutup dengan konsolidasi di Kantor Kecamatan Balikpapan Timur. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar tanpa adanya insiden menonjol.

Sementara itu, Kasi Humas Polresta Balikpapan, Ipda Sangidun, menyambut positif kolaborasi lintas sektor yang dipelopori oleh Polsek Balikpapan Timur. Ia mengimbau masyarakat untuk mematuhi aturan dan bersama-sama menjaga ketertiban lingkungan.

“Aktivitas di atas jembatan tidak dibenarkan karena merupakan daerah rawan dan jalur bebas hambatan. Demi keselamatan dan kenyamanan bersama, mari kita jaga lingkungan dan wujudkan situasi kamtibmas yang kondusif,” tegasnya.

Sumber: Polsek Balikpapan Timur

Tinggalkan Komentar