Sinergitas TNI–Polri Menguat di Balikpapan, Pangdam VI/Mulawarman Kunjungi Makodim 0905
Gerbangkaltim.com, Balikpapan — Sinergitas antarinstansi TNI dan Polri kembali ditunjukkan dalam kegiatan kunjungan kerja Panglima Kodam (Pangdam) VI/Mulawarman, Mayjen TNI Krido Pramono, S.H., M.Si., ke Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0905/Balikpapan, Jumat (23/1/2026). Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat koordinasi dan kekompakan lintas lembaga dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.
Kunjungan kerja Pangdam VI/Mulawarman tersebut disambut langsung oleh jajaran Forkopimda Kota Balikpapan, termasuk Kapolresta Balikpapan Kombes Pol. Jerrold Hendra Yosef Kumontoy, S.I.K., M.Si. Kehadiran Kapolresta Balikpapan sejalan dengan program prioritas yang diusungnya melalui visi “AMIN” (Adaptif, Mumpuni, Inovatif, dan Nyata), serta semangat kebersamaan yang digaungkan melalui “Salam Sehat Selalu”.
Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 Wita ini diawali dengan penyambutan resmi di Makodim 0905 Balikpapan, Jalan Jenderal Sudirman Nomor 15. Rangkaian acara meliputi laporan Dandim 0905/Balikpapan Kolonel Inf Denny Salurerung, S.Sos., kepada Pangdam VI/Mulawarman, dilanjutkan dengan jajar kehormatan unsur Muspida Kota Balikpapan, sesi foto bersama, serta penanaman pohon secara simbolis sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan dan implementasi program go green.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Persit KCK Daerah VI/Mulawarman Ny. Syanti Krido Pramono, jajaran Asisten Kasdam VI/Mulawarman, perwakilan Pemerintah Kota Balikpapan, DPRD Kota Balikpapan, Kejaksaan, Pengadilan Agama, TNI AL, serta pejabat utama Kodim 0905 Balikpapan.
Kapolresta Balikpapan menegaskan bahwa kunjungan kerja ini mencerminkan kuatnya sinergitas tanpa batas antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah. Menurutnya, kekompakan tersebut menjadi fondasi utama dalam menjaga persatuan, mewujudkan pertahanan keamanan rakyat semesta (hankamrata), serta menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dan harmonis di Balikpapan.
Melalui kolaborasi yang solid ini, diharapkan stabilitas keamanan di Kota Balikpapan dapat terus terjaga sebagai bagian dari kontribusi daerah dalam mendukung pembangunan nasional menuju Indonesia Maju.
Sumber: Humas Polresta Balikpapan
BACA JUGA
