Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Perayaan HUT ke 126 Kota Balikpapan berlangsung meriah diwarnai dangan tarian massal yang dibawakan pelajar, mahasiswa dan sanggar tari di Balikpapan dengan melibatkan sebanyak 500 orang penari.

Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud menjadi inspektur upacara peringatan HUT ke-126 Kota Balikpapan, di Lapangan Merdeka Kota Balikpapan, Kalimantan Timur ini. Dalam amanatnya Inspektur upacara yang menyampaikan makna dari tema HUT Kota Balikpapan, yakni Balikpapan Kolaborasi Balikpapan Sinergi.

“Kolaborasi adalah proses kerjasama untuk menghasilkan gagasan atau ide sebagai upaya untuk menyelesaikan berbagai permasalahan, secara bersama-sama menuju visi Kota Balikpapan,” ujarnya.

“Sedangkan sinergi bermakna bentuk dari sebuah proses yang menghasilkan suatu keseimbangan, yang harmonis sehingga bisa menghasilkan sesuatu yang optimal,” tambanya.

Upacara HUT Ke 126 Kota Balikpapan sendiri berjalan sangat meriah dengan dihadiri lebih kurang 3000 undangan.

Dimana turut hadir dalam upacara ini Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur; Hasanuddin Mas’ud, Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, seluruh pejabat dilingkungan Pemerintah Kota Balikpapan, jajaran unsur Forkopimda, seluruh RT dan para tamu undangan lainnya

Wali Kota Balikpapan mengingatkan pentingnya kerjasama semua element dalam membangun Kota Balikpapan

“Tema Sinergi dan Kolaborasi sekaligus mengingatkan kita tentang bagaiman pentingnya untuk saling bekerjasama dalam mencapai tujuan,” tegasnya.

Dalam rangkaian pelaksanaan upacara ini, Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud juga memberikan panji keberhasilan pembangunan Kota Balikpapan kepada Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Balikpapan.

Kota Balikpapan mendapatkan sebanyak 16 panji pembangunan yang diserahkan Gubernur Kaltim Isran Noor pada puncak HUT ke 66 Provinsi Kaltim di Samarinda.

Dimana Balikpapan menjadi peraih panji pembangunan terbanyak dengan 16 panji, Samarinda 10 panji, Kutai Kartanegara 8 panji, Bontang 8 panji, Paser 7 panji, Berau 5 panji, Kutai Timur 5 panji, Penajam Paser Utara 1 panji, Kutai Barat 1 panji dan Mahakam Ulu 1 panji.

Di puncak HUT ke 126 Kota Balikpapan Tahun 2023 ini, sebanyak 7 rangkaian kegiatan dilaksanakan

Jumat, 10 Februari 2023

1 08.00–11.00 – Upacara Peringatan Hari adi Kota Balikpapan (Lapangan Merdeka)

2 11.00 – 12.00 – Peresmian SMP Negeri 25 Balikpapan (SMP Negeri 25 Kota Balikpapan, Kampung Atas Air)

3 16.00 – 18.00 – Gelar Senja Pamuka (Lapangan Merdeka)

4 19.30– 22.00 – Malam Syukuran Hari Jadi Kota/pameran foto potret Balikpapan (Halaman Balai Kota Balikpapan)

5 09.00 – 22.00 – Pemutaran serentak Hymne dan Mars Balikpapan (Perkantoran dan area public Kota Balikpapan)

6 09.00 – 22.00 – Angkutan Umum gratis yang bertanda/stiker khusus (Jalan Kota Balikpapan)

7 Sesuai Jam – Gratis masuk di lokasi wisata milik Pemerintah Kota Balikpapan bagi warga yang memiliki KTP Kota Balikpapan dengan stiker khusus (Pantai Manggar).

Share.
Leave A Reply