Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Pemerintah Kota Balikpapan melaksanakan pelantikan pejabat administrator, pengawas dan fungsional di lingkungan Pemkot Balikpapan yang dilaksanakan di Aula Balai Kota Balikpapan yang dilakukan secara luring dan daring, Kamis (17/11/2022).

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini dipimpin langsung Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud yang dihadiri sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkot Balikpapan.

“Selamat kepada mereka yang dilantik sebanyak 26 ASN, dengan penempatan ini diharapkan dapat melaksanakan tugas dan kewajiban secara profesional,” ujar Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud dalam sambutannya.

Sebagaimana diketahui pada pelaksanaan G20 yang barusan selesai, katanya, ada beberapa poin yang harus juga menjadi perhatian daerah, seperti potensi terjadinya krisis ekonomi, disamping itu juga diminta memberikan perhatian terhadap pengawasan penyebaran Covid-19.

“Termasuk bagaimana menarik investasi dengan didukung pelayanan publik yang prima, apalagi Kota Balikpapan sebagai kota jasa dan jadi penyangga utama IKN,” jelasnya.

“Saya meminta untuk bekerja dan senantiasa siap menghadapi perubahan birokrasi koordinasi lintas sektoral guna menuju pembangunan yang dituju,” tambahnya.

Terkait pandemi Covid-19, Rahmad minta selalu meningkatkan kewaspadaan khususnya dengan adanya varian baru jenis XBB, dengan meningkatkan kedisplinan dalam prokes.

“Bekerjalah dengan baik, perkuat koordinasi jalin komunikasi dan bekerja dengan semangat menjunjung tinggi disiplin, serta mentaati peraturan yang berlaku,” paparnya.

Berikut sejumlah nama pejabat yang dilantik dan jabatan yang diisi Suparto sebagai Kabag Kerjasama dan Perkotaan Setdakot Balikpapan, Muhammad Noor sebagai Sekretaris Disperkim Balikpapan, Irma Pertiwi sebagai Kabag Pengadaan Barang dan Jasa Setdakot Balikpapan, Budi Mulyatno sebagai Kabag Kesra Setdakot Balikpapan, Ahmad Kosasi sebagai Lurah Manggar Baru Balikpapan Timur, Hikmatullah sebagai Lurah Lamaru Balikpapan Timur, dan Murdelina Lurah Damai Bahagia Balikpapan Selatan.

Share.
Leave A Reply