Lihat Langsung Proses Belajar-Mengajar, Tokoh Masyarakat Apresiasi Program Polisi Pi Ajar

Ilaga- Mendukung secara langsung Program Si-Ipar (Polisi Pi Ajar) di Kabupaten Puncak, Bapak Nata selaku Tokoh Masyarakat mengungkapkan apresiasinya kepada Binmas Noken, Senin(23/5).

 

Tokoh Masyarakat itu mengatakan bahwa kegiatan Polisi Pi Ajar yang dilaksanakan Satgas Binmas Noken untuk Anak-anak di Kabupaten Puncak ini sangat didukung penuh karena situasi dan kondisi sehingga Proses Belajar-mengajar di Sekolah tidak dapat berjalan secara maksimal.

 

“Dampak dari kegiatan ini sangat baik, agar mereka tidak terpengaruh untuk melakukan kegiatan yang negatif sehingga kita perlu mendidik anak-anak yang tidak sekolah untuk berkumpul mengajarkan mereka membaca, berhitung dan membina untuk mewujudkan mimpi mereka,” jelas Tokoh Masyarakat.

 

Ditambahkan, ini harus ditanamkan atau diajarkan dengan hal-hal yang baik sejak dini karena anak-anak ini akan menjadi penerus bangsa serta membangun daerahnya.

 

“Saya selaku Tokoh Masyarakat sangat mendukung  dan mengapresiasi kegiatan Polisi Pi Ajar ini yang dilakukan Binmas Noken dan Polres Puncak,” tutup Bapak Nata.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

IKLANL-MEI
hosting terpercaya