Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Pemkot Balikpapan menggelar Publikasi dan Diseminasi Kebijakan di Bidang Informatika, Penataan Ruang dan Perlindungan Anak bersama dengan tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD), di Ballroom Hotel Grand Tjokro Balikpapan pada (11/10/2022).

Masing-masing Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) dengan Proper Balikpapan Singel Window (BSW), Dinas Pertanahan dan Penataan Ruang (DPPR) dengan proper One Map One Data, dan ), Dinas Pertanahan dan Penataan Ruang (DPPR) dan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (DP3AKB) dengan proper PenIngkatan peraN sErta MASyarakat dalam Mendukung Kota Balikpapan Menuju Kota Layak Anak atau Pinemas.

Kegiatan ini dibuka langsung Asisten II Perekonomian, Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Balikpapan Agus Budi Prasetyo selaku mewakili Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud.

Wali Kota Balikpapan dalam sambutannya yang dibacakan Asisten II menyampaikan, proper yang dilakukan oleh para Kepala Dinas/OPD ini dilakukan untuk mendorong kreativitas dan juga inovasi dari para aparatur pemerintahan sebagai peserta diklatpimnas II Angkatan XIV Kota Balikpapan,

“Sehingga menghasilkan sistem pelayanan yang lebih efektif dalam mencapai tujuan organisasi, terutama dengan memanfaatkan teknologi digital yang semakin maju dan berkembang,” ujar Agus Budi.

Melalui solusi-solusi ini, katanya, Pemkot Balikpapan berharap dapat menyelesaikan permasalahan-permasalahan terkait dengan pelayanan dengan memberdayakan potensi-potensi yang dimilikinya.

“Proper ini diharapkan tidak hanya sebatas kepentingan reformer saja, tetapi juga OPD terkait dapat menjadikan tanggung jawab untuk kepentingan masyarakat,” ungkapnya.

Publikasi dan diseminasi yang dilakukan berkaitan dengan tiga proper ini memang bertujuan agar masyarakat dan juga OPD lain bisa mengetahui tentang kegunaan dan penerapan proper-proper ini .

Selain itu juga menampung gagasan-gagasan dan juga ide-ide baru, berkaitan dengan tiga proper yang diusung oleh Kepala Dinas/OPD ini, guna mengembangkan propernya sehingga dapat menjadi lebih efisien dan memaksimalkan pelayanannya pada masyarakat Kota Balikpapan.

“Demi suksesnya pelaksanaan proyek perubahan ini, maka kegiatan diseminasi dan sosialisasi mutlak diperlukan, agar proyek ini dapat diketahui dan dipahami, baik oleh jajaran OPD terkait sebagai pelaksananya dan juga kepada masyarakat sebagai sasaran penerima manfaat,” paparnya.

Terdapat tiga narasumber yang juga hadir dalam memberikan masukan kepada para pengusung tiga proper dari Dinas/OPD terkait, antara lain Nadia Mayangsari sebagai Account Manager Government Service Telkom Balikpapan yang memberikan masukan kepada Diskominfo, Theresia Retno Wulan selaku Surveyor Pemetaan Madya di Pusat Pemetaan dan Integrasi Tematik yang memberikan masukan kepada DPPR dan Patria Rahmawaty sebagai Sekretaris Himpunan Psikologi Indonesia (HIMPSI) Wilayah Kalimantan Timur yang memberikan masukan kepada DP3AKB.

Share.
Leave A Reply