Penulis: Wartono

JAKARTA, GerbangKaltim.com- Sembilan orang yang terdiri dari para petugas Bank Tabungan Negara (BTN), termasuk dua pimpinan  PT. Bangun Properti Nusantara, Jumat malam (10/6/2022), mendatangi rumah wartawan senior Satrio Arismunandar, yang sutan  untuk dikosongkan. Datangnya Tim BTN terjadi sesudah menyebarnya berita, bahwa BTN telah membocorkan rahasia nasabah kepada “pihak ketiga” PT. Bangun Properti Nusantara. Yakni, terkait data Yuliandhini, istri Satrio, yang meminjam dari BTN dan mengalami kesulitan untuk melunasi. Pada Minggu (5/6/2022), tiga debt collector PT. Bangun Properti Nusantara telah memaksa Satrio dan keluarganya untuk menyerahkan kunci dan mengosongkan rumah, dengan alasan gagal melunasi pinjaman. Tetapi Satrio menolak tindakan yang dianggap…

Read More

BALIKPAPAN, Gebangkaltim- Indonesia Police Watch (IPW) mendesak Kapolda DIY Irjen Asep Suhendar untuk memecat anggotanya yang terlibat dalam penganiayaan Bryan Yoga Kusuma di parkiran Holywings Yogyakarta dan di Polres Sleman karena telah menciderai marwah institusi Polri. “Apalagi, Kapolda DIY Irjen Asep Suhendar telah berjanji akan memproses pidana kedua anggota Polri tersebut. Artinya, ada pelanggaran disiplin dan kode etik yang dilakukan mereka, ” kata Ketua IPW Sugeng Teguh Santosa, Kamis (9/6/2022). Menurut Sugeng, dilakukan gelar perkara oleh Subdit Paminal, Direktorat Propam Polda DIY telah melakukan gelar perkara dengan memeriksa empat orang sipil dan 13 anggota polisi. “Hasilnya, ada pelanggaran…

Read More

Oleh : Kasrani Latief * MEMBANGUN Indonesia dari desa untuk menghasilkan sumber daya manusia Indonesia yang berkualitas dan berdaya saing sangat tepat dilakukan bersama agar tidak ada satu orang pun yang tertinggal. Membangun desa dalam berbagai bentuk inovasi dapat berkontribusi positif bagi perempuan dan anak karena sekitar dua-pertiga penduduk desa adalah perempuan dan anak, serta menjadi strategi untuk mencapai akselerasi pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) di seluruh desa di Indonesia. Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transgmigrasi telah menetapkan arah pembangunan desa hingga tahun 2030 mendatang yang disebut dengan SDGs Desa dengan merujuk pada Peraturan Presiden Nomor 59…

Read More

Oleh  :  Ir. Taharuddin * PERINGATAN  Hari Keamanan Pangan se-Dunia (HKPS) Tahun 2022 di Indonesia diselenggarakan di IPB International Convention Centre, Bogor, Selasa, (7/6). Rangkaian kegiatan HKPS tersebut meliputi pembukaan, seminar keamanan pangan, dan pameran produk-produk yang aman dan berkualitas dari seluruh Indonesia. Peringatan HKPS merupakan momentum menguatkan kesadaran bersama akan pentingnya keamanan pangan bagi kesehatan manusia. Peringatan Hari Pangan Se-Dunia ini mengambil tema “Safer Food, Batter Health”. Kemanan pangan adalah share responsibility, karena itu kita semua yang bergerak di bidang pangan harus mengambil peran pada bidang tugasnya masing-masing dalam mewujudkan keamanan pangan karena “Food Safety is everyone’s business. Pemenuhan…

Read More

PASER, Gerbangkaltim.com- Tim Driver PUG Kabupaten Paser yang terdiri dari Bappedlitbang, BKAD, DP2KBP3A, dan Inpektorat, mengadakan pertemuan dengan agenda  Reviu atas Pelaksanaan Penyusunan Penganggaran Responsif Gender (PPRG) Kabupaten Paser Tahun 2022,dan Monitoring Tindak Lanjut Hasil Pengawasan PPRG Tahun 2021, Senin (6/6). Acara ini dihadiri Kadis, Irban, Kabid, Pejabat Fungsional serta Auditor dari empat perangkat daerah yang menjadi tim penggerak PPRG dilingkungan Kabupaten Paser. Kegiatan ini merupakan amanat dari Instruksi Bupati Paser Nomor 1 Tahun 2021 Tentang Pelaksanaan PPRG bagi OPD Se-Kabupaten Paser. Kepala Bappedalitbang Mohd. Isnaini Yanuardi, S.Hut, MM mengatakan dalam perencanaan responsif gender diharapkan dapat menghasilkan Anggaran Responsif…

Read More

Oleh :   Dr. Kasrani Latief, M.Pd BUDAYA membaca dan menulis memang harus ditanamkan sedini mungkin, tidak terkecuali oleh guru. Seorang guru harus bisa memberi motivasi kepada siswa untuk gemar membaca dan menulis. Pastinya bukan sekadar seruan belaka dan tanpa contoh nyata. Membaca-menulis (literasi) merupakan salah satu aktivitas penting dalam hidup. Sebagian besar proses pendidikan bergantung pada kemampuan dan kesadaran literasi. Budaya literasi yang tertanam dalam diri peserta didik mempengaruhi tingkat keberhasilan baik di sekolah maupun dalam kehidupan bermasyarakat. Tidak berlebihan kiranya Farr  menyebut bahwa Reading is the heart of education. Bagi masyarakat muslim, pentingnya literasi ditekankan dalam wahyu pertama…

Read More

TANA PASER-Gerbangkaltim.com- Salah satu Program Gerakan Pemasyaraatan Minat Baca (GPMB) sebagai Mitra Pemerintah   Kabupaten Paser Tahun 2022 adalah terbentuknya GPMB Kecamatan dan Desa dalam rangka mendukung  Gerakan Paser Membaca (GPM) di 10 Kecamatan, 5 Kelurahan dan 139 Desa se Kabupaten Paser. Hal ini disampaikan dalam Seminar Abdi Desa yang diselenggarakkan oleh DPP KPMKP Kab. Paser dan sekaligus Pembentukan GPMB Kecamatan Pasir Belengkong, bertempat di Gedung Pertemuan, Desa Suliliran Baru Minggu, 22 Mei 2022. Ketua Gerakan Pemasyaraatan Minat Baca (GPMB) Kabupaten Paser Kasrani menjelaskan, tujuan dari pada kegiatan Gerakan Paser Membaca  adalah bagaimana menyukseskan program literasi 5 tahun kedepan dalam…

Read More

TANA PASER-Gerbangkaltim.com- Pemerintah Kabupaten Paser menggelar apel peringatan Hari Pendidikan Nasional di halaman kantor Bupati Paser, Jumat (13/5), yang diikuti perwakilan guru dan siswa sekolah di Kecamatan Tanah Grogot. Peringatan Hardiknas yang dipimpin Wakil Bupati Paser Hj Syarifah Masitah Assegaf dan dihadiri unsur Forum Koordinasi Pimpinan daerah tersebut mengusung tema “ Pimpin Pemulihan, Bergerak untuk Merdeka Belajar”. Pemikiran besar Ki Hajar Dewantara bersifat fleksibel yang artinya tak lekang oleh waktu penggunaannya, dan sampai kapanpun akan tetap relevan diterapkan dalam pendidikan kita. Karena pendidikan memang harus melibatkan semua aspek kemanusiaan agar berjalan seimbang. Kita sudah diwarisi sebuah pemikiran hebat tentang…

Read More

Oleh : Dr. Kasrani Latief, M.Pd * SETIAP  tanggal 17 Mei kita peringati sebagai Hari Buku Nasional. Ini sebagai pengingat prioritas pemerintah untuk mengentaskan masalah rendahnya budaya literasi hingga tuntas. Kita mungkin tidak terlalu mendengar gaungnya, mungkin hanya berseliweran di linimasa media sosial kita. Pencetlah opsi Like, kadang pula Share, sebagai bentuk cara merayakan yang paling sederhana. Tapi, apakah kita benar-benar merayakannya? Tentu saja dengan membaca buku, atau paling tidak membaca artikel-artikel “berguna” yang berseliweran di dunia maya. Hari Buku Nasional merupakan sebuah perayaan untuk memperingati pentingnya budaya membaca. Setiap tahunnya, perayaan ini diperingati tepat pada 17 Mei. Peringatan Hari Buku Nasional (Harbuknas) telah…

Read More

Oleh : Kasrani Latief TANA PASER – Banyak tafsiran mengenai makna kata mudik. Ada yang menyebut bahwa kata mudik berasal dari bahasa Arab “al-aud” yang bermakna kembali. Mudik adalah kembali ke asal yakni udik. Sementara menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, mudik memiliki arti pulang ke kampung halaman. Tak ada yang tahu kapan dan siapa yang memulai kebiasaan ini, tak ada catatan khusus yang merangkumnya. Namun, tradisi ini terus meningkat dari tahun ke tahun dengan antusiasme pemudik juga meningkat. Menurut dosen Sejarah di Universitas Sanata Dharma Yogyakarta, Silverio Raden Lilik Aji Sampurno, mudik sudah ada sejak zaman Majapahit dan Mataram…

Read More