TANA PASER, Gerbangkaltim.com – Hujan deras yang terjadi kemarin (20/12) mengakibatkan air menggenangi salah satu masjid di Tanah Grogot Kabupaten Paser.

Masjid At Taqwa di Desa Tepian Batang Kecamatan Tanah Grogot tergenang air setelah hujan turun selama dua jam. 

Tepatnya setelah Salat Jumat air memasuki halaman hingga ke dalam masjid. Selokan yang ada tidak mampu menampung debit air hingga membanjiri seisi ruangan. 

Ketua Kerukunan Keluarga besar tepian batang (Kebastebang) Mustafa mengatakan, air masuk kedalam mesjid dikarenakan parit terlalu kecil untuk menampung air.

“Walaupun rutin kami bersihkan tetapgorong-gorong yang ada, tidak sanggup menampung debit air yang besar, jadi air masuk ke dalam mesjid, ” katanya.

Lanjut Mustofa, karena air begitu cepat memasuki masjid, warga seketika itu sempat kebingungan untuk menanggulanginya. Kegiatan keagamaan di masjid pun jadi terhambat.

Dengan kejadian ini Mustofa mengharapkan adanya jalan keluar dari permasalahan itu, karena pada saat hujan deras pasti banjir.

“Ya mudah-mudahan karena berkenaan dengan pemukiman terutama rumah ibadah. Semoga saja  peemohonan kami untuk memperbesar selokan di sekitar  mesjid at Taqwa ini bisa dipenuhi, ” ucap Mustafa. (Ral/Jya)

Share.
Leave A Reply