Balikpapan, Gerbangkaltim.com – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Beriman Kota Balikpapan resmi mengoperasikan Poli Klinik Sore dan Inovasi Sistem Pelayanan Masyarakat. Peresmian ini langsung di lakukan Wali Kota Balikpapan bertepatan dengan Hut Kota Balikpapan Ke-125 dan HUT RSUD Beriman Ke-7.

Peresmian ini disaksikan Dirut RSUD Beriman Ratih Kusuma, Ketua DPRD Abdulloh, Kepala Dinas Kesehatan Andi Sri Juliarty, Forkopimda Kota Balikpapan dan sejumlah SKPD dilingkungan Pemerintah Kota Balikpapan.

“Bersama ini dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim saya melaunching poli klinik sore dan inovasi sistem pelayanan masyarakat,” ujar Rahmad Masud di RSUD Beriman Kota Balikpapan, Kamis (10/02/2022).

Rahmad mengatakan, dengan di launchingnya poli klinik sore dan inovasi sistem pelayanan masyarakat, harapannya pelayanan kepada masyarakat akan semakin meningkatkan sesuai moto RSUD Beriman yakni bangkit bersama melayani sepenuh hati.

“Kita harapkan dengan lahirnya fasilitas ini dapat meningkatkan kualitas pelayanan RSUD Beriman agar semakin optimal, representatif dan menjawab tantangan perubahan zaman,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Wali Kota menyampaikan apresiasinya kepada PT Pertamina yang memberikan bantuan dua unit kendaraan untuk membantu kegiatan dan operasional rumah sakit milik Pemerintah Kota tersebut.

“Ucapkan terima kasih menerima bantuan dua unit kendaraan dari RDMP semoga bantuan ini sangat bermanfaat untuk melayani tentunya melengkapi fasilitas RSUD Balikpapan,” paparnya.

Dia juga berharap, meski usianya masih muda namun RSUD Beriman mampu memberikan pelayanan terbaik kepada pasien maupun masyarakat umum khususnya ditengah pandemi covid-19.

“Walaupun belum sempurna, tapi saya yakin tetap memberikan yang terbaik bagi masyarakat. Apresiasi juga bagi jajaran RSUD yang telah membangun kesehatan di masyarakat,” ujarnya.

Dikatakannya, di usia ke-7 tahun bersamaan dengan HUT Kota Balikpapan ke-125 tahun pada 10 Februari 2022, RSUD Beriman terus berupaya meningkatkan pelayanan ke masyarakat.

Khususnya ditengah pandemi covid-19 selama dua tahun terakhir. Dimana berbagai upaya dilakukan untuk membantu Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan dalam penanganan covid-19.

Sementara itu, Dirut RSUD Beriman C.I Ratih Kusuma W mengatakan, berbagai upaya telah dilakukan RSUD Beriman Balikpapan untuk pengembangan pelayanan diantaranya membuka ruang isolasi, membuka ruang operasi covid-19, membuka laboratorium PCR bekerjasama dengan swasta.

“Kita sudah buka Poliklinik Covid-19 dan membuka gerai swab, Itu adalah upaya kami dalam pengembangan layanan khususnya dalam pencegahan covid-19,” ucapnya.

Selain itu, lanjutnya, juga menggelar berbagai kegiatan khusus pegawai juga dilakukan diantaranya menggelar cerdas cermat untuk meningkatkan tali silaturahmi dan menggali potensi para pegawai.

“Kemudian ada kegiatan lomba banner edukasi, kegiatan di masyarakat, kemarin kami menggelar webinar dengan melibatkan masyarakat,” paparnya.

Di samping itu kata dia, RSUD miliki Pemkot Balikpapan itu juga membentuk klub asma. Dimana penderita asma berkumpul bersama melakukan berbagai kegiatan diantaranya olahraga.

“Jadi pasien-pasien yangh menderita asma kami ada klub, dimana disamping mereka di obati oleh dokter spesialis , mereka juga ada program olahraganya,” ujarnya.

Kemudian membantu Pemkot Balikpapan untuk mempercepat vaksinasi dengan melayani vaksinasi ibu hamil, anak usia 6-11 tahun, lansia maupun booster atau vaksinasi ketiga dewasa.

“Kami terus berpacu dalam peningkatan mutu melalui akreditasi rumah sakit. Di Tahun 2017 kami sudah meraih paripurna dan ini bersiap dilakukan evaluasi kembali,” tutupnya.

Share.
Leave A Reply