PASER, Gerbangkaltim.com – Rumah Sakit Umum (RSUD) Panglima Sebaya Kabupaten Paser menutup sementara pelayanan setelah 94 tenaga kesehatan (nakes) di rumah sakit tersebut terkonfirmasi positif Covid-19.

“Penutupan sebagai upaya pemutusan mata rantai Covid-19, tenaga kesehatan sudah banyak yang positif,” ujar Plt Dirut RSUD Panglima Sebaya dr. Nurdiana saat konferensi pers di ruang Humas RSUD, Rabu (03/02/2021).

Diketahui sebelumnya sebanyak 52 tenaga kesehatan di rumah sakit itu telah dinyatakan terkonfirmasi positif.

“Pada tadi malam, Selasa 2 Februari, bertambah 30 orang, dan bertambah lagi 12 orang. Jadi 94 tenaga kesehatan yang positif, “ ujar dr. Nurdiana.

Ia menerangkan penutupan pelayanan berlaku untuk rawat jalan dan poliklinik sejak Rabu, 3 Februari 2021 hingga waktu yang belum ditentukan.

Meski pelayanan tersebut dihentikan sementara, kata dia, RSUD tetap membuka Instalasi Gawat Darurat (IGD).

“Karena IGD tetap diperlukan untuk kondisi darurat,” ujar dr. Nurdiana.

Nurdiana menambahkan pengambilan obat pasien IGD selama pelayanan tutup, tidak di apotek rumah sakit melainkan apotek lain yang telah menjalin kerjasama dengan RSUD seperti Kimia Farma.

“RSUD dan BPJS Kesehatan telah bekerjasama. Pengambilan obat bisa dilakukan di apotek Kimia Farma,” kata dr. Nurdiana.

RSUD Panglima Sebaya mengimbau masyarakat yang ingin berobat atau rawat jalan, dapat mendatangi Puskesmas atau klinik terdekat.

Saat ini, RSUD akan fokus memulihkan kondisi kesehatan tenaga medis. dr. Diana meminta masyarakat untuk memahami kondisi ini hingga pelayanan kembali normal.

“Kami mohon maaf dan minta kerjasama masyarakat,” ucapnya. (Dit)

Share.
Leave A Reply