Balikpapan, Gerbangkaltim.com – PT Pertamina Hulu Mahakam (PHM), SKK Migas dan Jurnalis Balikpapan Football Club menggelar Turnamen Antar Jurnalis se Kota Balikpapan di Lapangan Mini Soccer, Balikpapan, Senin (16/5/2022).

Turnamen yang melibatkan sekira 40 jurnalus itu dibagi menjadi empat tim dengan sistem setengah kompetisi.

Dalam Pertandingan ini Tim JBFC B keluar sebagai juara pertama setelah berhasil memuncaki klasemen akhir dengan perolehan 11 poin dengan Adu Finalti dengan Tim A 2-0, menang 2-0 dengan Tim D dan menang 1-0 dengan Tim C. Sedangkan juara kedua ditempati tim D, juara tiga tim C, dan juara terakhir tim A.

Head of Communication Relations & CID PHM, Frans Alexander Hukom mengapresiasi, kegiatan tersebut. Setidaknya hubungan yang baik dengan jurnalis mesti dijaga terutama dikemas dengan kegiatan positif.

“Tentunya kami mendukung kegiatan positif ini yang selalu melibatkan stakeholder termasuk teman-teman media. Semoga hubungan yang terjalin semakin baik lagi. Terutama teman-teman media yang penting untuk perkembangan industri migas,” ujar Frans Alexander Hukom, Senin (16/5/2022).

Sedangkan Senior Manager Humas SKK Migas Kalsul, Wisnu Wardhana yang bersyukur kegiatan Liga Wartawan 2022 bisa berjalan dengan baik. Kegiatan seperti ini akan selalu didukung. Mengingat dalam dua tahun terakhir minim kegiatan lantaran pandemi Covid-19.

“Kami akan memulai kegiatan yang dulu pernah rutin kita jalani. Dua tahun terakhir sudah lama kita tidak berkumpul. Banyak acara secara online. Secara bertahap kita akan memulai lagi kegiatan yang sempat terhenti,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua JBFC Muhammad Abduh juga memberikan apresiasi atas dukungan dari PHM dan SKK Migas. Dia berharap silaturahmi antar jurnalis juga dengan PHM maupun SKK Migas dapat terus terjaga.

“Ini tentu menjadi harapan kita bersama bahwa melalui silaturahmi, kita bisa saling peduli, dipanjangkan usia dan diluaskan rezeki serta kemudahan,” ujarnya.

“Kami sangat mengapresiasi dan terimakasih untuk dukungan penuh dari PHM Saya mohon dukungannya untuk semua wartawan untuk tetap menjaga tali silaturahmi ini,” tutup Abduh.

Share.
Leave A Reply